PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN DAN LEVERAGE TERHADAP PENGHINDARAN PAJAK STUDI KASUS EMPIRIS PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR KIMIA DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013 – 2017

Renny Selviani, Joko Supriyanto, Haqi Fadillah

Abstract


RENNY SELVIANI. 022114343. Pengaruh Ukuran Perusahaan dan Leverage terhadap Penghindaran Pajak (Studi Pada Perusahaan Sub Sektor kimia Periode 2013-2017). Di bawah bimbingan Joko Supriyanto dan Haqi Fadillah.

Penghindaran pajak atau biasa disebut tax avoidance adalah upaya penghindaran pajak secara legal yang tidak melanggar peraturan perpajakan yang dilakukan wajib pajak dengan cara berusaha mengurangi jumlah pajaknya dengan mencari kelemahan peraturan (loopholes). Praktik penghindaran pajak (tax avoidance) yang dilakukan oleh manajemen suatu perusahaan semata-mata untuk meminimalisasi kewajiban pajak yang dianggap legal, membuat perusahaan memiliki kecenderungan untuk melakukan berbagai cara untuk mengurangi beban pajaknya dan meningkatkan cash flow perusahaan. Manfaat dari adanya penghindaran pajak  ini adalah untuk memperbesar tax saving yang berpotensi mengurangi pembayaran pajak sehingga akan menaikkan cash flow. Ukuran Perusahaan dan Leverage menjadi faktor penentu dalam melakukan tindakan penghindaran pajak (tax avoidance).

          Tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mendeskripsikan pengaruh ukuran perusahaan  terhadap penghindaran pajak (tax avoidance) pada perusahaan subsektor kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2013-2017, (2) untuk mendeskripsikan pengaruh leverage terhadap penghindaran pajak (tax avoidance) pada perusahaan subsektor kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2013-2017, (3) untuk menganalisis pengaruh ukuran perusahaan dan leverage secara bersama-sama terhadap penghindaran pajak (tax avoidance) pada perusahaan subsektor kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia 2013-2017, (4) untuk mengetahui pengaruh ukuran perusahaan dan leverage terhadap penghindaran Pajak pada perusahaan sub sektor kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia secara simultan.

Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian verifikatif explanatory survey dengan menggunakan data sekunder. Metode penarikan sampling pada penelitian ini dengan menggunakan metode purposive sampling. Terdapat 11 perusahaan pada perusahaan sub sektor kimia yang terdaftar di BEI, dari 11 perusahaan didapatkan 5 perusahaan yang memenuhi kriteria dalam memilih sampling. metode pengolahan atau analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif, pengujian asumsi klasik dengan uji normalitas, uji heteroskedisitas, uji multikolinieritas, uji autokorelasi, uji regresi linier berganda, dan uji hipotesis dengan menggunakan uji t dan uji F.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial (t) variable Ukuran Perusahaan berpengaruh secara signifikan positif terhadap Penghindaran Pajak. Kemudian variabel Leverage memiliki pengaruh secara signifikan positif terhadap Penghindaran Pajak. Kemudian secara simultan (F) Ukuran Perusahaan dan Leverage berpengaruh signifikan positif terhadap Penghindaran Pajak.

Kata Kunci: Ukuran Perusahaan, Leverage, Penghindaran Pajak.


Full Text:

PDF

References


Eva Musyarofah 2016. Pengaruh Deveratif Keuangan, Leverage dan Ukuran Perusahaan Terhadap Penghindaran Pajak. Skripsi, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah. Jakarta

Muhammad Ridho 2016. Pengaruh Ukuran Perusahaan, Leverage, Profitabilitas, dan Sales Growth Terhadap Penghindaran Pajak (Tax Avoidance). Skripsi, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Jakarta

Wastam Wahyu Hidayat 2018. Pengaruh Profitabilitas, Leverage, Pertumbuhan Penjualan Terhadap Penghindaran Pajak. Skripsi, Universitas Bhayangkara Jakarta

Ardyansah dan Zulaikha 2014. Pengaruh Size, leverage, profitability, Capital Intensity Ratio dan Komisaris Independen Terhadap Effective Tax Rates (ETR). Jurnal, Universitas Dipenogoro

Anky Yolingga 2018. Pengaruh Kepemilikan Saham Asing Terhadap Penghindaran Pajak Perusahaan Dengan Profitabilitas Sebagai Pemoderasi. Skripsi, Universitas Pakuan Bogor

Sheila Yuniastia 2018. Pengaruh Profitabilitas, Ukuran Perusahaan terhadap penghindaran pajak. Skripsi, Universitas Pakuan. Bogor

Annisa Fadilla Rachmithasari. 2015. Pengaruh Return On Assets, Leverage, Corporate Governance, Ukuran Perusahaan dan Kompensasi Rugi Fiskal Pada Tax Avoidance. Skripsi Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Ardyansyah, Danis, Zulaikha, (2014), Pengaruh Size, Leverage, Profitability, Capital Intensity Ratio dan Komisaris Indenpenden Terhadap Effective Tax Rate (ETR). Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Diponegoro, Semarang.

Budiman, Judi dan Setiyono, (2012), Pengaruh Karakter Eksekutif Terhadap Penghindaran Pajak (Tax Avoidance). Symposium Nasional Akuntansi XV.

Darmadi, Iqbal Nul Hakim dan Zulaikha, (2013), Analisis Faktor yang Mempengaruhi Manajemen Pajak dengan Indikator Tarif Pajak Efektif (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI pada tahun 2011-2013). Diponegoro.

Dewi, Kristiana dan I Ketut Jati, (2014), Pengaruh Karakter Eksekutif, Karateristik Perusahaan, dan Corporate Governance pada Tax Avoidance di Bursa Efek Indonesia, E-Jurnal Akuntansi, Universitas Udayana.

Dyreng, el al, (2010), The Effect of Executives on Corporate Tax Avoidances.

Erly, Suandy, (2008), Perencanaan Pajak, Buku 1, Edisi 4, Jakarta, Salemba Empat.

Ghozali, Imam, (2013), Aplikasi Analisis Multivariate dengan SPSS, Edisi 7, Semarang, Badan Penerbit UNDIP.

Hanafi, Mamduh dan Halim, Abdul, (2012), Analisis Laporan Keuangan. Edisi Ketiga. Cetakan Pertama. Penerbit UPP Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen YKPN. Yogyakarta.

Hanlon, Michelle., & Heitzman, Shane. (2010). A review of tax research. Journal of Accounting and Economics, 50 (40). 127 – 178.

Hanum, Hashemi Rodhian dan Zulaikha, (2013), Pengaruh Karakteristik Coporate Governance terhadap Effective Tax Rate, Journal of Accounting,Diponegoro

Jeni Susyanti dan Ahmad Dahlan, (2015), Perpajakan untuk Praktisi dan Akademisi, Empatdua Media, Malang.

Kasmir, (2015), Analisis Laporan Keuangan, Jakarta, PT. Raja Grafindo Persada.

Kurniasih, T., dan Sari, M.M.R, (2013), Pengaruh Return On Assets, Leverage, Corporate Governance, Ukuran Perusahaan dan Kompensasi Rugi Fiskal Pada Tax Avoidance

Kurniasih, Tommy dan Maria M. Ratna Sari, (2013), Pengaruh Return On Assets, Leverage, Corporate Governance, Ukuran Perusahaan, dan Kompensasi Rugi Fiskal pada Tax Avoidance, Buletin Studi Ekonomi.

Ngadiman, dan Puspitasari, C. (2014), Pengaruh Leverage, Kepemilikan Institusional, dan Ukuran Perusahaan terdapat Penghindran Pajak (Tax Avoidance) pada Perusahaan Sektor Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia 2010-2012. Jurnal Akuntansi.

Nicodeme, Gaetan, (2007), Computing effective corporate tax rates : comparisons and result. Munich Personal RePEc Archive (MRPA).

Nugroho, Agung, (2005), Strategi Jitu Memilih Metode Statistic Penelitian dengan SPSS, Yogyakarta.

Peraturan Mentri Keuangan Republik Indonesia No. 213/PMK.03/2016 Tentang Harga Transfer

Pohan, Chairil Anwar, (2013), Manajemen Perpajakan Strategi Perencanaan Pajak dan Bisnis. Gramedia Pustaka Utama. Jakarta.

Priyatno, Duwi, (2012), Cara Kilat Belajar Analisis Data dengan SPSS 20, Edisi 1, Yogyakarta.

Rachmithasari, A.F. (2015) Pengaruh Return On Asset, Leverage, Corporate Governance, Ukuran Perusahaan dan Kompensasi Rugi Fiskal pada Tax Avoidance (Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2011-2013, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Surakarta.

Resmi Siti, (2013), Perpajakan Teori dan Kasus. Edisi 7, Salemba Empat, Jakarta.

Richardson, G., dan Lanis, R, (2007), Determinants of The Variability in Corporate Efective Tax Rates and Tax Reform: Evidence from Australia Journal of Accounting and Public Policy.

Rinaldi dan Cheisviyanny, Charoline, (2015), Pengaruh Profitabilitas, Ukuran Perusahaan dan Kompensasi Rugi Fiskal Terhadap Tax Avoidance, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Padang.

Sumarsan, Thomas, (2013), Perpajakan Indonesia (Vol.3), Jakarta.

Swingly, C., dan Sukartha, I. M (2015), Pengaruh Karakter Eksekutif, Komite Audit, Ukuran Perusahaan, Leverage, dan Sale Growth pada Tax Avoidance, E-jurnal Akuntansi Universitas Udayana

Waluyo. (2011), Perpajakan Indonesia, Edisi 10, Salemba Empat, Jakarta.

Zain, Mohammad, (2007), Manajemen Perpajakan, Selemba Empat, Jakarta.

Website:

www.idx.co.id (diakses 11 April 2018)

www.kompas.com (diakese 21 Mei 2018)

www.nasional.kontan.co.id (diakses 21 Mei 2018)

www.pajak.go.id (diakses 11 April 2018)

www.repository.telkomuniversity.ac.id (diakses 21 Mei 2018)

Perundang-Undangan :

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 6 tahun 1983 tentang Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan, sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 28 tahun 2007.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 7 tahun 1983 tentang pajak penghasilan, sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 tahun 2008.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.