Peningkatan Hasil Belajar Pendidikan Kewarganegaraan Melalui Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Scramble

Fauziah Masropah

Abstract


ABSTRAK

Penelitian ini dengan menggunakan desain Penelitian Tindakan Kelas, dilaksanakan secara kolaboratif dan 2 siklus. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan pada siswa kelas V melalui penerpan model pembelajaran kooperatif tipe scramble. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas V Sekolah Dasar yang terdiri dari 31 siswa, dengan komposisi perempuan 16 siswa dan laki-laki 15 siswa. Pelaksanaan penelitian ini dilakukan pada semester genap Tahun Pelajaran 2016/2017. Hasil peneltian menunjukan bahwa nilai peningkatan proses pelaksanaan pembelajaran pada siklus pertama memperoleh nilai sebesar 75, sedangkan pada siklus kedua memperoleh nilai 89. Begitu pula dengan hasil observasi perilaku siswa menunjukan adanya peningkatan aktivitas perilaku siswa dengan memperoleh nilai pada siklus pertama yaitu 69, sedangkan siklus kedua memperoleh nilai 85. Dan rata-rata ketuntasan hasil belajar siswa pada siklus pertama sebanyak 13 siswa atau 41,9% yang tuntas, sedangkan siklus kedua 27 siswa atau 87,1% yang tuntas. Penelitian ini berkesimpulan bahwa Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Scramble dapat meningkatkan Hasil Belajar pada mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan pada siswa kelas V Sekolah Dasar Negeri Cilendek 1 Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor. Selain itu, model pembelajaran ini dapat meningkatkan kinerja guru dan perilaku siswa dalam proses pembelajaran.

 

Kata Kunci: Hasil Belajar, Pendidikan Kewarganegaraan, Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Scramble.

ABSTRACT

Classroom activity design is used in this study, which implemented collaboratively and two cycles. The aim of this study is to Improving Civic Education Learning Result on student’s grade V through the application of Cooperative Learning Model of Scramble Type. Subject in this study is students of Elementary School Grade V who included 31 students, they are 16 female students and 15 male students. This study is conducted in the even semester of the academic year 2016/2017. The result of this study indicates that value of learning process improvement in the first cycle obtained a value of 75, whereas in the second cycle increase to 89. As well as with the observation result of student’s attitude indicate that there is student’s attitude improvement with score 69 on the first cycle and 85 for the second cycle. The average completeness of student’s learning result in the first cycle as many as 13 or 41,9% completed students, while in the second cycle 27 or 87,1% completed students. Based on the result, the writer conclude that the application of Cooperative Learning model of Scramble type can improve learning result of Civic Education subjects on students grade V in SDN 1 Cilendek, West Bogor District, Bogor City. Besides that, this learning model can improve the teacher performances and students attitude in learning process.

 

Key Word: Learning Result, Pendidikan Kewarganegaraan, Cooperative Learning Model Scramble type.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.