FORMULASI NATA DE PEEL BATATAS KULIT UBI JALAR UNGU (Ipomea batatas) DENGAN PENAMBAHAN ASAM CUKA DAN BELIMBING WULUH

Fithriyah Nazhipah, Almasyhuri Almasyhuri, Mira Miranti

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah menentukan perbandingan konsentrasi ekstrak kulit ubi jalar ungu dan air kelapa untuk menghasilkan rendemen nata yang terbaik, menentukan kandungan antosianin dan aktivitas antioksidan dalam nata de batatas dan menentukan perbedaan jenis senyawa asam terhadap mutu nata yang dihasilkan. Dengan metode pembentukan selulosa melalui fermentasi gula oleh A.xylinum. Hasil penelitian menunjukkan Sari kulit ubi jalar ungu dengan formula yang berbeda F1 50g, F2 100g, F3 50g dan F4 100g sari kulit ubi jalar ungu memiliki karakteristik berwarna ungu pekat, bau khas dan rasa pahit. Nata de batatas dapat diperoleh melalui metode perebusan dan fermentasi selama 14 hari dan nata siap untuk dipanen, tetapi pada formula 2 dan 4 nata difermentasi selama 10 hari karena sudah tidak ada cairan untuk pertumbuhan bakteri.
Kata Kunci: Antioksidan, Antosianin, Nata, Kulit Ubi Jalar Ungu, Serat.


Full Text:

PDF

References


Agung. 2012. Ekstraki Antosianin dari Limbah Kulit Ubi Jalar Ungu (Ipomea batatas) Metode Microwave Assisted Extraction (Kajian waktu Ekstraksi dan Rasio Bahan; Pelarut). Skripsi. Malang Jurusan THP FTR-Universitas Brawijaya

Hayashi, K., Ohara, N dan Tsukuri, A., 1998. Stability of anthocyanins in various vegetables and fruits. J.of Food Sci. Technol. Int. Res 2:30-33.

Suda,I., T.Oki, M. Masuda, M.Kobayashi,Y. Nishiba, and S. Furuta. 2003. Physiological functionality of purple-fleshed sweet potatoes containing anthocyanins and their utilization in foods. JARQ 37 (3): 167-17

Suprapti, M.L. 2005. Aneka Olahan ubi.Kansius: Yogyakarta

Taufik, dkk, 2012. Studi Pembuatan Nata Dari Kulit pisang (Nata de Banana Skin). Agrium, April 2012 Vol. 17 N0. 2

Warsiati, et al. 2013. Pemanfaatan Limbah Air Kelapa Menjadi Produk Coco Cider: Kajian Penambahan Gula dan Waktu Fermentasi. Jurnal Bumi Lestari, volume 13 No.1, Februari 2013.

Winarti,S.,Ulya S. dan Dhini A. 2008. Ekstraksi dan Stabilita Warna Ubi Jalar Ungu (Ipomea battas) sebagai Pewarna Alami. Jurnal TEKNIK KIMIA Vol.3.No. 1. Surabaya: Jurusan Teknik Kimia,FTI,UPN “Veteran”


Refbacks

  • There are currently no refbacks.