PENGARUH STRUKTUR MODAL DAN PROFITABILITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN SUB SEKTOR MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013-2017
Abstract
Sri Rahayu Rahmawati. 022115148. Pengaruh Struktur Modal dan Profitabilitas Terhadap Nilai Perusahaan Sub Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2013- 2017. Dibawah bimbingan Hendro Sasongko dan Asep Alipudin. 2019. Persaingan dalam dunia bisnis membuat setiap perusahaan semakin meningkatkan kinerja agar tujuannya dapat tetap tercapai. Salah satu tujuan perusahaan adalah untuk memaksimumkan kemakmuran pemegang saham melalui nilai perusahaan. Untuk dapat meningkatkan nilai perusahaan membutuhkan adanya keputusan finacial yang tepat dalam memaksimalkan keuntungan pemegang saham yaitu dengan cara menentukan struktur modal yang tepat dalam mengambil keputusan. Selain keputusan struktur modal, profitabilitas merupakan rasio untuk memaksimalkan nilai perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh struktur modal dan profitabilitas secara parsial dan secara simultan terhadap nilai perusahaan sub sektor makanan dan minuman. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2017. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 10 perusahaan. Sampel dipilih menggunakan metode purposive sampling. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah verifikatif dengan metode penelitian explanatory survey yang bermaksud untuk menjelaskan variabel-variabel yang diteliti serta pengaruh antara variabel satu dengan variabel yang lain. Data diuji dengan menggunakan Eviews 10 dengan menggunakan metode regresi data panel dan uji hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa secara parsial (uji t) struktur modal yang diukur dengan Debt to Equity Ratio (DER) berpengaruh terhadap nilai perusahaan sedangkan profitabilitas yang diukur dengan Return On Asset (ROA) tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Hasil uji secara simultan (uji F) struktur modal yang diukur dengan Debt to Equity Ratio (DER) dan profitabilitas yang diukur dengan Return On Asset (ROA) berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Nilai koefisien determinasi (R2 ) adalah sebesar 0,874600, hasil ini menunjukan bahwa variasi dari Price to Book Value (PBV) dapat diterangkan oleh variabel Debt to Equity Ratio (DER) dan Return On Asset (ROA) sebesar 0,874600 atau sebesar 87,4600% sedangkan sisanya 0,1254 atau sebesar 12,54% diterangkan oleh variabel lain diluar dari variabel dalam penelitian ini. Bagi peneliti selanjutnya disarankan untuk menambahkan variable lain selain variable yang digunakan dalam penelitian ini dan menggunakan objek yang lebih banyak dan lebih luas guna memperoleh hasil yang lebih baik.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.