PENGARUH STRUKTUR GOOD CORPORATE GEVERNANCE TERHADAP KINERJA PROFITABILITAS PADA PERUSAHAAN BUMN YANG TERDAFTAR DI BEI (2016 -2020)

Vivi Lavelia, Siti Maimunah, Tiara Timuriana

Abstract


Perusahaan property, real estate dan konstruksi memainkan peran penting dalam pembangunan
ekonomi negara di dunia, terutama di negara berkembang seperti Indonesia. Banyak perusahaan yang
aktif di sektor ini. Hal ini menunjukkan bahwa semakin berkembang perekonomian di Indonesia. Tujuan
penelitian ini adalah : (1) Menguji dengan uji t pengaruh GCG yang diproksikan Dewan Direksi, Dewan
Komisaris dan Komite Audit terhadap ROE (2) menguji dengan uji f pengaruh GCG yang diproksikan
dengan Dewan Direksi, Dewan Komisaris dan Komite Audit terhadap ROE. Penelitian dilakukan pada
perusahaan BUMN sub sektor konstruksi & bangunan yang terdaftar di BEI tahun 2016 - 2020. Sampel
dalam penelitian ini sebanyak 6 perusahaan sampel dipilih menggunakan metode purposive sampling.
Metode analisis penelitian ini adalah statistik deskriptif bersifat verifikatif. Data diuji dengan
menggunakan SPSS dengan menguji asumsi klasik, uji regresi linier berganda dan uji hipotesis.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa GCG yang di proksikan dewan direksi
berpengaruh terhadap ROE, komite audit berpengaruh terhadap ROE dan dewan komisaris tidak
berpengaruh terhadap ROE. Secara simultan GCG yang diproksikan dengan dewan direksi, dewan
komisaris dan komite audit berpengaruh terhadap ROE.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.