Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Tagihan Rekening Air Minum Pelanggan Pada PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor
Abstract
Pendapatan rekening air adalah salah satu sumber pendapatan yang diperoleh PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor. Aktivitas sistem informasi akuntansi yang berkaitan dengan siklus pendapatan dimulai dari pembacaan meter penggunaan air oleh pelanggan yang selanjutnya dijadikan dasar pembuatan daftar rekening ditagihkan (DRD) yang akan dijadikan dasar penerbitan rekening tagihan penjualan air dan pencatatan pendapatan operasional perusahaan. Namun dalam pelaksanaannya, masih terjadi kesalahan pencatatan ataupun penetapan oleh koordinator pembaca meter yang diakibatkan oleh kelalaian petugas meter sehingga perusahaan perlu menyesuaikan perhitungan tagihan rekeing air dengan adanya kelebihan atau kekurangan bayar yang mempengaruhi besarnya pendapatan. Untuk itu diadakan koreksi yang dilakukan oleh manajemen PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor terhadap kesalahan pencatatan pembacaan meter.
Metode pengumpulan data dalam penulisan Tugas Akhir ini menggunakan metode studi lapangan yaitu dengan melakukan wawancara dan observasi dengan mengamati kegiatan yang ada pada PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor dan metode studi kepustakaan yaitu mempelajari materi-materi yang diperoleh dari berbagai macam buku yang berkaitan dengan masalah yang akan diteliti.
Pelaksanaan Sistem Informasi Akuntansi Tagihan Rekening Air Minum Pelanggan pada PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor sudah dilakukan sesuai dengan prosedur sesuai dengan kententuan dan standar yang berlaku. Pelaksanaan pembacaan meter air atau pencatatan meter air dapat dilakukan dengan baik oleh petugas dengan memperbaiki dan membersihkan alat meter yang berembun atau kotor sehingga diharapkan angka yang tertera dapat terbaca dengan jelas, dan mengganti alat meter yang mengalami kerusakan sehingga angka meter yang disajikan adalah sesuai semestinya.
References
Alitha, R. (2012). Dasar-Dasar Akuntansi. Retrieved from http://re-alitha.blogspot.com/2012/07/dasar-dasar-akuntansi.html
Kontrak Pelanggan Sambungan Air Minum PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor. Peraturan Daerah Kota Bogor No. 2 Tahun 2014 Tentang Pelayanan Air Minum Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Pakuan Kota Bogor
Azhar Susanto. (2015). Sistem Informasi Akuntansi. Bandung, Lingga Jaya.
Diana, A., & Setiawati, L. (2011). Sistem Informasi Akuntansi. Yogyakarta: Andi.
Fahmi Arham. (2012). Analisis Laporan Keuangan. Cetakan ke-2 Bandung Alfabeta.
Indonesia, I. A. (n.d.). PSAK No. 1 Tentang Laporan Keuangan–edisi revisi 2015. Penerbit Dewan Standar Akuntansi Keuangan: PT. Raja Grafindo.
Kadir, A. (2014). Pengenalan sistem informasi edisi revisi. Yogyakarta: Andi, 2.
Kartikahadi, H., Sinaga, R. U., Syamsul, M., & Siregar, S. V. (2012). Akuntansi Keuangan berdasarkan SAK berbasis IFRS. Jakarta: Salemba Empat.
Kasmir, SE, M. (2014). Analisis Laporan Keuangan (11th ed.).
Kieso, D. E., Weygandt, J. J., & Warfield, T. D. (2002). Akuntansi intermediate. Terjemahan Emil Salim, Jilid, 1.
Mujilan, A. (2012). Sistem Informasi Akuntansi. Wima Pers.
Mulyadi. (2016). Sistem Informasi Akuntansi. Jakarta: Salemba Empat.
Mulyanto, A. (2009). Sistem Informasi konsep dan aplikasi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 1, 1–5.
Rama Dasaratha V/ Frederick L. Jones. (2008). Sistem Informasi Akuntansi. Buku 1. Jakarta: Salemba Empat.
Romney, M. B., & Steinbart, P. J. (2004). Sistem informasi akuntansi. Terjemahan Dewi Fitriasari, Dan Deny Aros Kewary, Edisi Sembilan, Buku Satu, Salemba Empat, Jakarta.
Romney, M. B., & Steinbart, P. J. (2016). Sistem Informasi Akuntansi (Accounting Information Systems) Terjemahan Kikin S. Nur S. Dan Novita P.
Rudianto. (2012). Pengantar Akuntansi Konsep & Teknik Penyusunan Laporan Keuangan. Erlangga, Jakarta.
Soemarso, S. R. (2008). Akuntansi: Suatu Pengantar, Cetakan Keempat, Salemba Empat, Jakarta. Soewartoyo.
Tuanakotta, T. M. (2007). Akuntansi forensik dan audit investigatif. Jakarta: Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia. Warren, C. S., Reeve, J. M., Duchac, J. E., Suhardianto, N., Kalanjati, D. S., Jusuf, A. A., & Djakman, C. D. (2014). Pengantar Akuntansi Adaptasi Indonesia. Salemba Empat. Jakarta.
Peraturan Wali Kota Bogor No. 14 Tahun 2018 Tentang Struktur Organisasi Dan Tata Kerja Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Pakuan Kota Bogor
Wulandari, N. (2019). Pentingnya Perkembangan Teknologi Berbasis Sistem Informasi Akuntansi di Era Zaman Modern. Retrieved from https://www.kompasiana.com/noviw132/5ccfcf696c329d25f946c2d8/pentingnya-perkembangan-teknologi-berbasis-sistem-informasi-akuntansi-di-era-zaman-modern?page=all
Refbacks
- There are currently no refbacks.