IDENTIFIKASI KEMACETAN DI JALAN RAYA SERANG KECAMATAN BALARAJA KABUPATEN TANGERANG

Nur Rizqih Abduhu

Abstract


Kecamatan Balaraja dengan luas wilayah 35.140 Ha memilikijumlah penduduk sebesar 118.508 jiwa berkembang dengan pesat. Pesatnya perkembangan Kecamatan Balaraja dapat dilihat dengan banyaknya penggunaan lahan seperti kegiatan perdagangan dan jasa meningkat, ditambah lagi denganbercampurnya kegiatan industri, sekolah dan lain-lain sehingga menimbulkan kemacetan di Jalan Raya Serang. Tingginya intensitas penggunaan lahandan aktivitas samping jalan di KecamatanBalaraja, yaitu di sepanjang ruasJalan Raya Serang akan mengundang bangkitan dan tarikan lalu lintas yangtinggi yang melayani pergerakan lokal maupunregional, sehingga menyebabkan ruas jalan Raya Serang mengalamipermasalahan kemacetan lalu lintas. Banyaknya tarikan lalu lintas di sepanjang ruas jalan Raya Serang yaitu kegiatan industri, perdagangan dan jasa dan aktivitas samping lainnya sehingga menimbulkan kemacetan. Jumlah kendaraan yang melintas di jalan Raya Serang didominasi oleh kendaraan sepeda motor yaitu sebesar 66,27% dari total kendaraan di jalan Raya Serang.

Kata Kunci : Kemacetan Lalu Lintas, Transportasi, Industri

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.