PENGARUH MERGER DAN AKUISISI TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN MANUFAKTUR GO PUBLIC YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2012-2014
Abstract
Merger dan Akuisisi merupakan dua bentuk kombinasi bisnis, dimana perusahaan yang melakukan pengambilan aset dan liabilitas atau kendali disebut acquiring company (perusahaan pengakuisisi) sedangkan perusahaan yang diambil alih disebut dengan target company (perusahaan target). Aktivitas merger dan akuisisi dilakukan perusahaan dengan harapan mendatangkan keuntungan dan peningkatan kinerja perusahaan. Kondisi saling menguntungkan akan terjadi apabila kegiatan merger dan akuisisi tersebut memperoleh sinergi. Sinergi yang dihasilkan dari aktivitas merger dan akuisisi diharapkan dapat meningkatkan kinerja keuangan perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan kinerja keuangan perusahaan sebelum dan sesudah merger dan akuisisi pada perusahaan manufaktur go public yang terdaftar di BEI periode tahun 2012-2014. Kinerja keuangan perusahaan diukur dengan menggunakan rasio keuangan yaitu Current Ratio (CR), Debt to Equity Ratio (DER), dan Return On Asset (ROA).Penelitian ini menggunakan data kuantitatif yang berupa laporan keuangan perusahaan yang telah diaudit dengan periode penelitian 2 tahun sebelum dan 2 tahun sesudah merger dan akuisisi. Penarikan sampel terpilih menggunakan metode purposive sampling, dengan data yang diperoleh sebanyak 5 perusahaan manufaktur yang melakukan merger dan akuisisi periode tahun 2012-2014, metode analisis yang digunakan yaitu statistik deskriptif. Uji parametrik yang digunakan adalah Paired Sample t Test untuk menjawab hipotesis.Hasil penelitian menggunakan uji beda paired sample t test menujukkan bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan kecuali ada perbedaan pada rasio Return On Asset (ROA) periode pengujian 2 tahun, 1 tahun sebelum dan 1 tahun sesudah. Namun hasil tersebut tidak cukup kuat untuk membuktikan adanya pengaruh merger dan akuisisi terhadap kinerja keuangan perusahaan manufaktur go public.
Kata Kunci: Merger dan Akuisisi, Kinerja Keuangan, Paired Sample t Test
Full Text:
PDFReferences
Abdul Moin (2010), Merger, Akuisisi, dan Disvestasi, Edisi kedua, Yogyakarta, Penerbit Ekonisia.
Agus R. Sartono (2010), Manajemen Keuangan Teori dan Aplikasi, Edisi 4, Yogyakarta, Penerbit BPFE.
Anisa Aristanti Utami (2017), Pengaruh Merger Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan yang Terdaftar di Daftar Efek Syariah, Skripsi, Lampung, Institut Agama Islam Negeri Raden Intan Lampung.
Anugerah Dewi (2012), Analisis Dampak Merger dan Akuisisi Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI Periode 2005, Skripsi, Bogor, Institut Pertanian Bogor.
Brigham Eugne F. dan Joel F. Hounston (2011), Dasar-Dasar Manajemen Keuangan, Buku 2, Edisi 11, Jakarta, Penerjemah Penerbit Salemba Empat.
Darmawan Sjahrial (2010), Manajemen Keuangan, Edisi 4, Jakarta, Penerbit Mitra Wacana Media.
David Fred R. dan David Forest R (2016), Manajemen Strategik : Suatu Pendekatan Keunggulan Bersaing, Edisi 15, Jakarta, Penerjemah Penerbit Salemba Empat.
Halim, Abdul dan Mamduh M. Hanafi (2009), Analisis Laporan Keuangan, Edisi 4, Yogyakarta, Penerbit UPP STIM YKPN
Hani Rakhmi Gumati (2017), Analisis Pengaruh Merger dan Akuisisi Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan Sub Sektor Property & Real Estate yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia, Skripsi, Bogor, Universitas Pakuan Bogor.
Harahap, Sofan Syafri (2011), Teori Akuntansi, Edisi Revisi 2011, Jakarta, Penerbit Rajawali Pers
Irham Fahmi (2012), Analisis Laporan Keuangan, Bandung, Penerbit Alfabeta.
Kasmir (2013), Analisis Laporan Keuangan, Jakarta, Penerbit Rajawali Pers.
Lukas Setia Atmaja (2008), Teori dan Praktek Manajemen Keuangan, Yogyakarta, Penerbit ANDI.
Muhammad Aji Nugroho (2010) Analisis Perbandingan Kinerja Keuangan Perusahaan Sebelum dan Sesudah Merger dan Akuisisi Pada Perusahaan Pengakuisisi Periode tahun 2002-2003, Skripsi, Semarang, Universitas Dipenogoro.
Munawir S. (2010), Analisisi Laporan Keuangan, Yogyakarta, Penerbit Liberty.
Putri Novaliza dan Atik Djajanti (2013), Analisis Pengaruh Merger dan Akuisisi Terhadap Kinerja Perusahaan Publik di Indonesia Periode 2004-2011, Journal, Jakarta, Perbanas Institute.
Sitanggang (2012), Manajemen Keuangan Perusahaan Dilengkapi Soal dan Penyelesaiannya, Jakarta, Penerbit Mitra Wacana
Sutrisno (2012), Manajemen Keuangan Teori, Konsep dan Aplikasi, Yogyakarta, Penerbit Ekonisia.
Syahyunan (2015), Manajemen Keuangan 1, Edisi Ketiga, Medan, Penerbit USU Pers
Syamsudin, Lukman (2011), Manajemen Keuangan Perusahaan, Jakarta, Penerbit Rajawali Pers
Wahyu Hadi Kuncoro (2014), Analisis Pengaruh Merger dan Akuisisi Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan, Skripsi, Semarang, Universitas Dipenogoro.
Whitaker, S. Scott (2012), Mergers & Aquisition Integration Handbook, California, Willey Finance.
http://www.kppu.go.id
http://www.idx.co.id
http://www.sahamok.com
Refbacks
- There are currently no refbacks.