ANALISIS STRATEGI PEMASARAN PADA PRODUK UMKM (STUDI KASUS PADA VIVAN SHOES DI KECAMATAN CIOMAS KOTA BOGOR)

Vira Tamia, Oktori Kiswati Zaini, Arie Wibowo Irawan, Mulyatma Soepardi

Abstract


Pemberdayaan UMKM menjadi pilihan strategis untuk meningkatkan pendapatan kelompok masyarakat berpendapatan rendah, dalam rangka mengurangi kesenjangan pendapatan dan kemiskinan melalui peningkatan kapasitas usaha dan keterampilan pengelolaan usaha. Salah satu sektor industri manufaktur yang akan tetap tumbuh dan berkembang adalah industri alas kaki. UMKM alas kaki di Kabupaten Ciomas, Bogor merupakan salah satu wilayah pengrajin home industri yang sangat berpotensial untuk menghasilkan produk yang bergerak di bidang alas kaki.

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui faktor-faktor yang berpengaruh terhadap peningkatan daya saing produk, menganalisis faktor internal dan eksternal, menyusun strategi serta membuat prioritas strategi untuk meningkatkan daya saing UMKM alas kaki di Ciomas.

Metode hasil analisis strategi pemasaran Vivan Shoes berdasarkan hasil matriks EFE diperoleh bahwa faktor strategis yang merupakan kekuatan utama adalah produk di desain menggunakan tangan atau handmade merupakan kekuatan utama dengan skor 0.5694 dan kelemahan yang dimilik Vivan Shoes adalah adanya ketergantungan modal pada pihak customer dengan skor 0.3596. Sedangkan analisis peluang utama adanya peluang utama dari UMKM alas kaki di Ciomas adalah meningkatnya daya beli alas kaki di e-commerce sehingga alas kaki menjadi barang konsumsi utama atau primer dengan skor 0.663 dan ancaman untuk Vivan Shoes adalah pesaing memiliki brand yang terkenal dengan skor sebesar 0.874. Berdasarkan matriks IE, Vivan Shoes berada pada kuadran 1 yaitu Growth and Build. Dengan kondisi seperti ini Vivan Shoes bisa menggunakan strategi intensif atau strategi integratif.

Berdasarkan matriks SWOT, strategi SO yaitu dengan melakukan penetrasi pasar dengan cara memperluas pangsa pasar dan fokus pada peningkatan kualitas bahan baku dan peningkatan kuantitas produk. Strategi WO yaitu dengan mengadakan pelatihan motivasi, kewirausahaan, dan meningkatkan (pengawasan) kinerja manajemen mutu untuk pengrajin. Strategi WT yaitu menggunakan teknologi modern (desain) untuk menghasilkan produk yang inovatif bermutu serta didukung dengan strategi proosi yang efektif. Strategi ST yaitu membangun kerjasama dengan stakeholder (pemasok dan pesaing) untuk menjaga kualitas dan memunculkan ciri produk untuk mengantisipasi pesaing usaha.


Full Text:

PDF

References


Arikunto, S. 2013. Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Bungin, Burhan. 2011. Penelitian Kualitatif. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Cravens, W. David. 2013. Pemasaran Strategis, Edisi Tiga. Jakarta: Erlangga.

David, R. Fred. 2015. Manajemen Strategis Konsep-Konsep, (Analisis Lingkungan Internal dan Lingkungan Eksternal), Edisi Sepuluh. Jakarta: PT. Indeks Kelompok Gramedia.

David, R, Fred. 20016. Manajemen Strategis, Edisi Sepuluh. Jakarta: Salemba Empat.

David, F, R. 2014. Manajemen Strategis: Konsep, Edisi Duabelas. Jakarta: Salemba Empat.

Ismail, Solihin. 2016. Manajemen Strategik, Bandung: Erlangga.

Indriantoro dan Suyono. 2011. Belajar dan Pembelajaran: Teori dan Konsep Dasar. Bandung: Posdakarya.

Kotler, Philip and Gary Amstrong. 2016. Manajemen Strategis: Konsep, Edisi Duabelas. Terjemahan oleh Dono Sunardi, Jakarta: Salemba Empat.

Kismono, Gugup. 2011. Bisnis Pengantar, Edisi Dua, Yogyakarta: BPFE.

Rangkuti, Freddy. 2013. Analisis SWOT Teknik Membedah Kasus Bisnis. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Rahmam, Masykur Arief. 2013. Pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil, Menengah (UMKM). Jakarta: Rineka Cipta.

Sugiyono. 2015. Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kualitatif dan Kuantitatif). Bandung: Alfabeta.

Sofyan, Assauri. 2013. Manajemen Pemasaran: Dasar, Konsep, dan Strategi, Edisi Tujuh, Jakarta: Penerbit PT.Raja Grafindo Persada.

Tjiptono, Fandy. 2016. Pemasaran Jasa. Yogyakarta: C.V ANDI OFFSET.

Titik Wijayanti. 2014. Management Marketing Plan. Jakarta: PT. Elex Media Komputindo.

Undang-Udang Nomor 20 Tahun 2008 Tentang Kriteria UMKM.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.