KAJIAN PENENTUAN UJI AKURASI DAN POSISI KINEMATIK DENGAN SOFTWARE SNIP NTRIP CASTER (Studi kasus: Kab. Bogor, Prov. Jawa Barat)

RAMA ALFIANSYAH

Abstract


Penentuan posisi dalam pemetaan menggunakan penginderaan jauh dan foto udara memerlukan pengamatan  GPS  geodetik  sebagai  titik  kontrol  yang  memilki  ketelitian  tinggi.  Sistem  koreksi  data penentuan posisinya diperoleh dari transmisi data dari stasiun base ke receiver. Dalam perkembangan sekarang ini metode pengukuran RTK telah menggunakan metode NTRIP (Networked Transport of RTCM via Internet Protocol) sebagai metode transmisi koreksi data dengan menggunakan intenet sehingga pengukuran tersebut masih bisa dilakukan dengan jarak yang lebih jauh dari base-nya. SPIDER Software Suite adalah solusi berbasis web pertama dan sudah biasa digunakan untuk mengelola layanan waktu-nyata dan pasca-pemrosesan, sehingga dapat memberikan data koreksi menggunakan metode, format, dan saluran komunikasi yang paling sesuai dengan kebutuhan pengambilan data pengukuran dan, dengan demikian, memungkinkan untuk melayani komunitas pelanggan yang luas. Sedangkan SNIP adalah salah satu bagian dari revolusi RTK dengan Transport Caster aplikasi Networked RTCM via Internet Protocol (NTRIP) yang berkembang yang memberikan hasil sentimeter akurasi tinggi dengan peralatan penentuan posisi berbiaya rendah. Pada metode NTRIP ini menggunakan metode pengiriman koreksi data GNSS melalui jaringan internet. Pengembangan sistem dengan fasilitas akses internet mobile melalui general packet radio service (GPRS) dan global system for mobile (GSM), menyediakan metode cepat dan handal untuk mendistribusikan baris data GPS atau koreksi diferensial real-time (DGPS / RTK) ke penerima GPS di daerah manapun yang berada di bawah jangkauan jaringan telepon seluler dan server SNIP. Sehingga untuk mengetahui mountpoint yang sesuai digunakan dalam wilayah bogor dalam menggunakan metode RTK NTRIP maka dilakukanlah penelitian ini. Hasil pengamatan dari pengukuran dengan menggunakan metode RTK-NTRIP dengan base GPS CORS BIG digunakan beberapa mountpoint diantaranya: Server BAKO, CJKT, CTGR, CBTU.dan mendapatkan hasil berupa referensi tetap (fixed) 0.009m sampai 0.050m.

 

Kata Kunci : CORS, GPS, NTRIP, RTK.

 

 

ABSTRACT

 

Positioning in mapping using remote sensing and aerial photography requires geodetic GPS observations as control points that have high accuracy. The positioning data correction system is obtained from data transmission from the base station to the receiver. In recent developments the RTK measurement method has used the NTRIP (Networked Transport of RTCM via Internet Protocol) method as a method of transmitting data corrections using the internet so that measurements can still be carried out at a longer distance from the base. The SPIDER Software Suite is the first and most commonly used web-based solution for managing real-time and post-processing services, so as to provide correction data using the communication methods, formats and channels that best suit your measurement data retrieval needs and, thereby, to serve a broad customer community. Whereas SNIP is part of the RTK revolution with the developing Transport Caster Networked RTCM via Internet Protocol (NTRIP) application that delivers high accuracy centimeter results with low cost positioning equipment. The NTRIP method uses the GNSS data correction method via the internet network. Development of a system with mobile internet access facilities through general packet radio service (GPRS) and global system for mobile (GSM), providing a fast and reliable method for distributing GPS data lines or real-time differential correction (DGPS / RTK) to regional GPS receivers anywhere within the range of the cellular telephone network and SNIP server. So to find out the appropriate mountpoint for use in the Bogor area in using the RTK NTRIP method, this research was conducted. Observation results from measurements using the RTK-NTRIP method with a GPS CORS BIG base used several mount points including: BAKO Server, CJKT, CTGR, CBTU. And getting results in the form of a fixed reference (fixed) 0.009m to 0.050m.

 

Keywords: CORS, GPS, NTRIP, RTK


Full Text:

PDF

References


Abidin, H.Z., 2007. Penentuan Posisi dengan GPS dan Aplikasinya. Jakarta: PT. Pradnya Paramita.

Anonim..RTCM Documentation Networked Transport of RTCM via Internet Protocol (Ntrip) Version 1.0.

Aditya, Arif dkk. 2014. Infrastructure of GNSS CORS in indonesia. Kuala Lumpur : FIG Conggress 2014.

Yuwono, B. D., Awaluddin, M., dan Hapsari, W. (2017). Analisis kecepatan pergerakan station GNSS CORS UDIP. Jurnal titik kontrol geodetik CORS UDIP.

Hafiz, E. G., Awaluddin, M., dan Yuwono, B. D. (2014). Analisis Pengaruh Panjang Baseline Terhadap Ketelitian Pengukuran Situasi dengan Menggunakan GNSS Metode RTK-NTRIP. Jurnal Geodesi Undip, 3(1), 315–331.

Sitohang, Lutgar S., Yuwono, B. D., dan M. Awaluddin. (2014). Analisis Pengukuran Bidang Tanah Menggunakan Metode RTK NTRIP Dengan Beberapa Provider GSM. Jurnal Geodesi Undip, Vol. 3, No. 3, Pp. 44-55.

Manurung, Parluhutan., Manurung, Joshua., Pramujo, Hari., dan Prawira, Raka. (2018). Kemandirian teknologi pengembangan receiver GNSS untuk mobile CORS berbasis cloud server. Jurnal Badan Informasi Geospasial Luwes Inovasi Mandiri.

Republik Indonesia.2018.Peraturan Kepala BIG No.6 Tahun 2018 Tentang Perubahan Atas Peraturan Kepala Badan Informasi Geospasial Nomor 15 Tahun 2014 Tentang Pedoman Teknis Ketelitian Peta Dasar.Cibinong.

Peraturan Badan Informasi Geospasial Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2020 Tentang Standar Pengumpulan Data Geospasial Dasar Untuk Pembuatan Peta Dasar Skala Besar.Cibinong.

Sandi, Alisa Harlia dkk. 2012. Status Stasiun Continously Operating Reference Station (CORS) Badan Informasi Geospasial (BIG) 2012. Bogor : Pusat Jaring Kontrol Geodesi dan Geodinamika Badan Informasi Geospasial.

Sunantyo, T. Aris Dkk. 2010. Studi Penggunaan Metode RTK-NTRIP dengan Provider Mobile Internet Protocol Telkomsel, XL dan Indosat untuk Pengecekan Titik Dasar Teknik Orde-4 di Desa Banyuraden Gamping Sleman, DIY. Yogyakarta : Seminar Nasional GNSS-CORS Yogyakarta.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.