THE RELATIONSHIP OF WORK MOTIVATION WITH EMPLOYEE PERFORMANCE AT PT ANUGERAH YADEN UTAMA
Abstract
Penelitian ini ditunjukan untuk menjelaskan apakah terdapat hubungan yang positif antara motivasi kerja dengan Kinerja Karyawan pada PT Anugerah Yaden Utama. Selain itu, penelitian ini juga ditunjukan untuk mengetahui keadaan motivasi kerja dengan Kinerja Karyawan Pada PT Anugerah Yaden Utama. Penelitian berfokus pada Motivasi Kerja dengan Kinerja Karyawan pada PT Anugerah Yaden Utama. Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif dan verifikatif dengan menggunakan metode penelitian Explanatory Survey. Penulis menggunakan teknik penelitian kuantitatif, karena penelitian yang dilakukan berhubungan dengan alat statistik untuk mengolah hasil kuesioner sehingga dapat diketahui ada atau tidaknya hubungan antara motivasi kerja dengan kinerja karyawan pada PT Anugerah Yaden Utama. Metode analisis data yang digunakan pada peneltian ini adalah analisis koefesien korelasi rank spearman, uji hipotesis koefesien korelasi diolah dangan menggunakan SPSS 23. Berdasarkan hasil pengolahan data menunjukan bahwa antara motivasi kerja dengan kinerja karyawan PT Anugerah Yaden Utama memiliki hubungan yang positif, kuesioner menunjukan rata-rata jawaban responden atas variabel motivasi kerja dengan kinerja karyawan pada PT Anugerah Yaden Utama dengan koefisien korelasi Rank Spearman sebesar 0,510 yang artinya memiliki tingkat hubungan pada kategori sedang. Hasil analisis koefisien determinasi menunjukan bahwa kontribusi variabel motivasi terhadap variabel kinerja karyawan sebesar 26,01% sedangkan sisanya sebesar 73,99% dipengaruhi oleh faktor lain di luar motivasi kerja , dijelaskan faktor lainnya yang tidak diteliti pada penelitian ini dan hasil uji hipotesis koefisien korelasi thitung ≥ ttabel (4,889 ≥ 1.66757) artinya tolak Ho terima Ha. Jadi dapat ditarik kesimpulan bahwa terdapat hubungan antara motivasi kerja dengan kinerja karyawan pada PT Anugerah Yaden Utama. Saran yang diberikan oleh penulis pada penelitian ini adalah perusahaan harus mengadakan kegiatan gathering secara rutin dengan begitu perusahaan membantu para karyawan untuk membangun kedekatan antar sesama karyawan selain itu perusahaan harus terus memberikan pengarahan kepada setiap karyawan yang bekerja.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.